PERENCANAAN DAN PERANCANGAN WISATA SITU RAWA GEDE BERBASIS EDUKASI DAN BUDAYA KECAMATAN RAWALUMBU KOTA BEKASI

Authors

  • Ahmad Aguswin Universitas Pelita Bangsa
  • Danang Setiawan Prodi Arsitektur UPB

Keywords:

Kota Bekasi, Situ Rawa Gede, Edukasi dan Budaya

Abstract

Kota Bekasi adalah salah satu kota yang terdapat di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Nama Bekasi sendiri berasal dari kata Bagasasi yang artinya sama dengan Candrabaga yaitu nama sungai yang melewati kota ini, nama ini tertulis di dalam Prasasti Tugu era Kerajaan Tarumanegara. Kota Bekasi ini merupakan bagian dari megapolitan “JABODETABEK†dan menjadi kota dengan jumlah penduduk terbanyak kelima di Indonesia. Situ Rawa Gede adalah danau yang terbentuk secara alami yang berada di kelurahan Bojong Menteng Kecamatan Rawalumbu. Dengan lokasi yang berada di tengah pemukiman padat penduduk. Situ Rawa Gede berfungsi sebagai resapan air di saat musim penghujan dan diharapkan juga berfungsi sebagai cadangan air disaat musim kemarau tiba. Selain berwisata, disini juga diberikan sebuah pembelajaran atau edukasi kepada para pengunjung bagaimana menjaga lingkungan agar tetap bersih nyaman serta adapun edukasi tentang tanaman hidroponik yang dapat di praktekan langsung di rumah masing-masing. Untuk budaya sendiri Bekasi mempunyai sebuah tarian yang bernama tari Kembang Bekasi. Tari Kembang Bekasi adalah kesenian kreasi baru yang diciptakan pada tahun 2010 yang kini menjadi salah satu tari khas dari Bekasi. Tari Kembang Bekasi diciptakan oleh Eem Biliyanti. Beliau menciptakan Tari Kembang Bekasi terinspirasi dari Ronggeng Topeng atau Kembang Topeng yang diistimewakan dan diprimadonakan dalam pertunjukan Topeng Bekasi

Published

2016-06-04