PENANAMAN DAN PENGEMBANGAN BIBIT ANGGUR DALAM RANGKA MENINGKATKAN WIRAUSAHA MASYARAKAT DESA JAYAMUKTI KEC. CIKARANG PUSAT
DOI:
https://doi.org/10.37366/jabmas.v4i01.2388Abstract
Desa Jayamukti, satu diantara desa yang dianggap layak untuk dijadikan lokasi kegiatan Pengabdian Masyarakat Pelita Bangsa, karena desa tersebut memiliki ciri khas yang unik berupa pergeseran tradisional ke arah modern, dengan berdirinya perumahan-perumahan-perumahan real estate maupun menengah bahkan beberapa perumahan sederhana, namun demikian penikmat perumahan menengah dan real estate tersebut tidak banyak dari masyarakat asli penduduk Desa Jayamukti, melainkan pendatang.
Pesatnya perkembangan perumahan membuat warga yang awalnya hidup sebagai petani, banyak kehilangan lahan, sehingga masyarakat harus pandai - pandai menggunakan lahan yang ada. Sisi lain, pergeseran hidup ala tradisional, perlahan tapi pasti berubah menjadi maju dan modern membuat mereka harus beradaptasi dengan lingkungan baru, gaya bersosial berubah. Tentu gaya berekonomipun berubah pula.
Masyarakat Desa Jayamukti tidak patah arang dengan kehilangan lahan pertanian, mereka tetap optimis penghadapi perubahan yang harus dihadapi. Mereka melihat peluang dengan bekerja di perusahaan – perusahaan yang lokasinya tidak jauh dari desa Jayamukti. Bahkan sebagian masyarakat lebih tertarik membuka usaha. Usaha – usaha yang dipilih oleh masyarakat Desa Jayamukti diantaranya usaha budi daya tanaman organic berupa sayuran, jahe, dan anggur, usaha mesin bubut, usaha warung makan, usaha warung minuan. Namun, usaha-usaha tersebut belum dikelola dengan baik, sehingga belum dapat memberi kontribusi perekonomian bagi masyarakat Jayamukti.
Sebuh konsep yang dirancang oleh team Pengabdian Masyarakat Pelita Bangsa untuk dapat diterapkan dan dikembangkan untuk dapat membantu menyelesaikan permasalahan Desa Jayamukti adalah Penanaman dan Pengembangan bibit anggur dalam rangka meningkatkan wirausaha masyarakat desa Jayamukti kec.Cikarang pusat.Konsep ini dianggap tepat memberikan solusi atas permasalahan Desa Jayamukti, karena dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat, meningkatkan citra positif desa ditengah kemajuan masyarakat Jayamukti.
References
Komarudin, W. Alfisa, and E. Setyaningrum, “Pembangunan perkotaan berwawasan lingkungan,” Direktorat Jenderal Cipta Karya, vol. 53, no. 9, pp. 1–458, 1999, [Online]. Available: https://simantu.pu.go.id/personal/img-post/superman/post/20181129101319__F__KMS_BOOK_20180723025129.pdf.
M. Mulyadi, “Perubahan Sosial Masyarakat Agraris ke Masyarakat Industri dalam Pembangunan Masyarakat di Kecamatan Tamalate Kota Makassar,” J. Bina Praja, vol. 07, no. 04, pp. 311–321, 2015, doi: 10.21787/jbp.07.2015.311-321.
O. Setiarso, “Percaya diri Karakter penting dalam memulai bisnis,” 13 April 2020. 2020, [Online]. Available: https://www.daya.id/usaha/artikel-daya/karir/percaya-diri-karakter-penting-memulai-bisnis.
Jumadi, “POTENSI EKONOMI MENANAM ANGGUR DI PEKARANGAN RUMAH _ Kanal Berita Pemkab,” Kanal Berita Pemkab Batang, 2022.
Asia-Pacific | P2K - UTN | Center of World Reference.” [Online]. Available: https://p2k.utn.ac.id/eng/2-3077-2966/Asia-Pasifik_12220_s2-mputantular_p2k-utn.html.
“Budidaya anggur dan stroberi_ Ahmad Zafran, Siti Fatimah, Hasanuddin Mastur _ OPAC Perpustakaan Nasional RI.” https://p2k.u, [Online]. Available: tn.ac.id/en1/2-3077-2966/Vitis_94463_p2k-utn.html.
D. Ayu Ningrum, “Identifikasi Lahan Potensial Untuk Pengembangan Budidaya Anggur (Vitis Sp.) Di Probolinggo-Jawa Timur Dengan Menggunakan Sig (Sistem Informasi Geografis),” no. 01710074, pp. 7–8, 2006.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Jurnal Pengabdian Pelitabangsa
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.