PENGARUH CITRA MEREK, HARGA PRODUK DAN REVIEW PEMBELI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI SHOPEE

Authors

  • Tri Mulyani Kartini
  • Dwi Mustika Panghestu
  • Kurnia Amirul Ngghifari
  • Elsa Aprilia
  • Tannia
  • Lafroy Pendola Hasugian

Abstract

Dengan berubahnya gaya hidup masyarakat dari perkembangan internet menimbulkan kenaikan pasar e-commerce secara signifikan, berbagai macam marketplace seperti Shopee pun mulai menawarkan berbagai macam kemudahan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dengan berbelanja online. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari citra merek, harga produk, dan review pembeli terhadap minat beli konsumen di Shopee. Populasi penelitian ini adalah seluruh pelanggan di kabupaten Bekasi yang telah membeli produk di marketplace Shopee. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode Probability Sampling dengan jumlah sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian dengan uji t menunjukkan bahwa t hitung citra merekĀ  (X1) lebih besar dari r tabel (5,061 >1.984) , t hitung harga produk (X2) lebih besar dari r tabel (9,621 < 1.984) , t hitung review pembeli (X3) lebih besar dari r tabel (6,100 >1.984) yang mana dari masing-masing hitungan dengan signifikansi dibawah 0,05 yaitu 0,001. Berdasarkan uji F ,hasil pengujian hipotesis keempat menunjukkan bahwa nilai signifikansi sebesar 0,000< 0,05 dan F hitung 34,013 > F tabel 3.09 . Sehingga dapat disimpulkan yaitu terdapat pengaruh signifikan variable citra merek,harga produk dan review pembeli terhadap minat beli secara bersama-sama (Simultan).

Downloads

Published

2024-02-18