Aplikasi Sistem Informasi Pemesanan Tiket Bus Pada PO. Rosalia Indah Berbasis Delphi

Authors

  • Muhamad Fatchan

DOI:

https://doi.org/10.37366/sigma.v8i1.110

Abstract

Abstrak

Rosalia Indah dalam melakukan kegiatan pengolahan data masih dengan cara manual. Masalah yang sering dihadapi adalah redundansi data yaitu banyak data pemesanan tiket dan laporan penjualan yang tersedia tersaji tidak beruntun dan berulang-ulang. Selain itu terjadi kesulitan pembukuan keuangan karena laporan-laporan transaksi disimpan di file yang berbeda-beda. Adapun tujuan penelitian yang penulis lakukan dalam skripsi ini yaitu untuk membangun suatu perangkat lunak yang dapat mendukung sistem informasi pemesanan tiket pada PO. Rosalia Indah. Metode pendekatan sistem yang penulis lakukan yaitu metode pendekatan terstruktur. sedangkan metode analisis dengan menggunakan alat bantu yang terdiri dari Flowmap, DFD (Data Flow Diagram), dan metode pengumpulan data. Dan untuk membangun perangkat lunak tersebut penulis menggunakan bahasa pemrograman Delphi 7 dengan menggunakan database MYSQL. Perangkat lunak ini dibangun untuk menyimpan data pemesanan supaya lebih terintegrasi, dan memudahkan dalam pengolahan data penumpang, serta memudahkan dalam pembuatan laporan penjualan.

Kata kunci : Sistem informasi, penanganan, pemesanan tiket bus,  PO. Rosalia Indah

Downloads

Published

2017-03-30

Issue

Section

Articles