Aplikasi Sistem Informasi Pembayaran Jasa Service Motor Dan Penjualan Spare Part Pada Bengkel Motor Berbasis Visual Basic 6.0

Authors

  • Arif Siswandi

DOI:

https://doi.org/10.37366/sigma.v8i2.121

Abstract

Abstrak

Bengkel Sejahtera Motor merupakan suatu usaha yang bergerak pada bidang pelayanan service, penjualan dan pembelian sparepart motor. Didalam melakukan  transaksi pelayanan service, penjualan dan pembelian masih dicatat dalam bentuk nota, dalam mengolah data dan pembuatan laporannya sering mengalami ketidakakuratan data dan keterlambatan dalam penyampaian informasi data stock barang. Dari hasil penelitian yang dilakukan, peneliti bermaksud memecahkan masalah yang di hadapi di Bengkel Sejahtera Motor ini. Oleh karena itu dibutuhkan.sistem yang digunakan dalam pembuatan aplikasi pelayanan service, penjualan dan pembelian. Dalam pengembangan sistem mulai dari, analisis kebutuhan perangkat lunak, desain, pengkodean, pengujian. Model ini menawarkan cara pembuatan perangkat lunak secara lebih nyata. Dengan alat pendekatan struktur menggunakan Flow Map, diagram konteks dan Data Flow Diagram (DFD). Perangkat lunak yang digunakan adalah Visual Basic 6.0 dan SQL Microsoft Access. Dari hasil penelitian ini, peneliti akan merancang sebuah sistem informasi yang dapat mengolah data pelayanan service, penjualan dan pembelian yang  diharapkan dapat memudahkan dalam mengolah data dan mengurangi kesalahan dalam pembuatan laporannya dan dalam penyampaian informasi data stock barang lebih cepat.

Kata kunci : Sistem informasi , pelayanan service, penjualan dan pembelian.

Downloads

Published

2017-03-30

Issue

Section

Articles