Perancangan Sistem Informasi Pendataan Surat Masuk Dan Surat Keluar Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bekasi

Authors

  • Ahmad Turmuzdy ZY STT Pelita Bangsa
  • Asep Sugiharto STT Pelita Bangsa

Abstract

Abstraksi

Perkembangan dunia teknologi informasi sangatlah cepat karena didorong oleh kebutuhan akan data dan informasi berbasiskan komputer. Data dan informasi sangat dibutuhkan suatu perusahaan dan lembaga baik yang berskala besar, sedang, dan kecil. Pada bagian umum dan kepegawaian Kantor dinas ketenagakerjaan Kab.Bekasi, Surat merupakan sarana penting informasi-informasi penting dan rahasia terkait dengan instansi tersebut terkandung di dalamnya. Ketepatan waktu dalam penerimaan surat baik surat masuk maupun surat keluar juga harus diperhatikan, oleh karena itu pendataan surat masuk dan surat keluar harus dilaksanakan dengan tepat. Sehingga pada saat ini diperlukan suatu sistem informasi pendataan surat yang lebih terstruktur agar dapat mempercepat pendataan dan pembuatan laporan. Sistem Informasi pendataan surat ini mempunyai kemampuan sebagai berikut : sistem informasi pendataan surat ini dijalankan pada jaringan personal komputer bagian umum dan kepegawaian pada kantor dinas ketenagakerjaan , adapun metode penelitian yang digunakan untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang terjadi adalah studi pustaka, observasi, wawancara, analisis data dan sistem, perancangan sistem, pembuatan program, pengujian program, implementasi program. Output dari penelitian ini adalah menghasilkan sistem informasi yang dapat mengelola surat masuk dan keluar sesuai alur yang ditetapkan, dan dapat menyelesaikan masalah yang ada saat ini.

Kata Kunci: Sistem Informasi pendataan surat, Pendataan Surat Masuk dan Surat Keluar, Sistem Informasi.

Downloads

Published

2019-06-13