PENGELOLAAN LIMBAH MEDIS PADAT DI PUSKESMAS CIKARANG BEKASI

Penulis

  • Hamzah Muhammad Mardi Putra Universitas Pelita Bangsa
  • Tatik Catur Universitas Pelita Bangsa

Kata Kunci:

Limbah Medis, Limbah Padat, Pelayanan Kesehatan, Puskesmas

Abstrak

Dalam kegiatannya sehari-hari, puskesmas menghasilkan limbah medis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan dan sikap petugas terhadap pelaksanaan pengelolaan limbah medis. Dengan melakukan tahap penelitian dilapangan, ditinjau berdasarkan beberapa aspek yaitu karakteristik petugas berdasarkan umur, karakteristik petugas berdasarkan tingkat pendidikan, karakteristik petugas berdasarkan masa kerja. Sesuai hasil penelitian pengetahuan petugas dengan pelaksanaan pengelolaan limbah medis ada hubungan yang signifikan, dengan signifikansi       Î± =0,056. Antara sikap petugas dengan pelaksanaan pengelolaan limbah medis ada hubungan yang signifikan, dengan signifikansi α = 0,760. Pengelolaan Limbah Medis Padat Puskesmas di Kabupaten Bekasi  Pengelolaan limbah medis padat pada Puskesmas di Kabupaten Bekasi sebagian besar sudah sesuai dengan syarat-syarat pengelolaan limbah medis pada fasyankes yang ditetapkan oleh KLHK, tetapi masih ada sebagian dari sistem pengelolaan yang masih belum sesuai dengan PermenLHK P.56 tahun 2015..

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-04-01

Cara Mengutip

Mardi Putra, H. M., & Catur, T. (2020). PENGELOLAAN LIMBAH MEDIS PADAT DI PUSKESMAS CIKARANG BEKASI. JURNAL TEKNOLOGI Dan PENGELOLAAN LINGKUNGAN, 7(01), 26-34. Diambil dari https://jurnal.pelitabangsa.ac.id/index.php/jtpl/article/view/601